REVIEW ALAT CUKUR BULU KAKI ANABUL ELEKTRIK


Hii guys, para pecinta anabul baik anjing atau kucing. Menjaga kesehatan anabul memang sangat penting, tidak hanya penting bagi anabul itu sendiri tapi juga bagi kita sebagai pemiliknya. Salah satu cara menjaga kesehatan  anabul adalah dengan mencukur bulu yang ada di telapa kaki anabul terutama untuk jenis anabul yang memiliki bulu panjang seperti kucing persia.

Mengapa penting ?

Mencukur bulu telapak kaki menjadi penting untuk menghindari tumbuhnya jamur dan bakteri. Selain itu jika bulunya panjang bisa jadi kucing jadi sering terpeleset saat berjalan / berlari. Saat bulunya terlampau panjang juga menyebabkan kaki mudah kotor karena kotoran mudah menempel di bulu.

Tonton Video disini  |  REVIEW ALAT CUKUR BULU KAKI KUCING ELEKTRIK 100 RIBUAN

Alat Pencukur

Sebenarnya kalian bisa memotongnya menggunakan gunting secara manual, tapi harus extra hati-hati tentuya, apalagi jika anabul kalian adalah anabul yang begitu aktif dalam bergerak / tidak bisa diam. Jika kalian tidak mau ribet tinggal di grooming di pet shop tapi tentu memerlukam biaya lebih ya guys.

Ada juga mesin/alat pencukur elektriknya. Ini cukup otomatis dan lebih aman dari pada menggunakan gunting.


Alat ini adalah alat salah satu alat elektriknya, meskipun masih banyak lagi produk serupa, tapi kali ini kita hanya akan membahas merek yang ini. Alat ini harganya bervariasi di online shop, yaitu 100 ribu - 200 ribu. 

Alat ini khusus untuk memotong bulu di telapa anabul, bisa untuk anjing maupun kucing. Cara penggunaannya pun cukup mudah dan tegolong aman.

Dayanya menggunakan baterai yang bisa di charger, jadi tentu saja lebih praktis ya guys. Kalo menurut pengalaman pribadi, alat ini memang bisa di gunakan untuk memotong bulu di telapa kaki. Disini saya demokan dengan kucing persia yang bulunya lebat seperti kapas, Memang awalnya saya agak kesulitan tapi jika sudah tau triknya alat ini cukup membantu, walaupun agak sulit karena bulunya memang susang di potong bahkan dengan gunting biasapun bulunya aga sulit di potong. Mungkin untuk kucing jenis lainnya akan mudah.

Untuk informasi lebih lanjut bisa tonton videonya, ada unboxing, review, demo dan caranya.

Tonton Video disini  |  REVIEW ALAT CUKUR BULU KAKI KUCING ELEKTRIK 100 RIBUAN

Hasil


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SLIME KIT SlimeDong - Paket Pembuat Slime 100% berhasil

Slime merupakan mainan di segala kalangan, entah itu anak-anak maupun orang dewasa. Konon katanya Slime bisa membatu untuk merefleksi otak d...