SAUS DAESANG (CHUNG JUNG ONE) BEEF BBQ SAUCE MARINADE HALAL / HARAM ?

Kuliner di Indonesia berkembang dengan sangat pesat dan beragam. Saat ini sudah ada berbagai macam makanan yang siap memanjakan lidah kita semua. Tapi tentu saja tidak semua jenis makanan akan cocok di lidah kita, lidah orang indonesia. Karena beda negara juga beda budaya dan cita rasa.

Perkembangan kuliner ala korea begitu pesat, banyak restoran-restoran dari yang berskala kecil sampai yang berskala besar bertebaran di seluruh penjuru indonesia. Salah satu jenis kuliner ala korea adalah Beef BBQ yang cara penyajiannya dengan cara di panggang dan langsung di santap di tempat. Selain konsep yang cukup unik, di makan saat hangat memang lebih nikmat.

Tapi sebenarnya jika kita ingin menikmati itu semua untuk makanan sehari-hari akan mengakibatkan kantong kering, terutama yang uangnya pas-pasan. Maka dari itu banyak pula dari msyarakat yang memilih membuat nya sendiri dirumah.

Dan memang jika dihitung memang aslinya cara membuat nya begitu mudah dan sangat murah tentunya. Dengan cita rasa yang bisa di bilang hampir sama dan kebersihan lebih terjaga tentunya. Berikut adalah cara yang bisa kalian kalian lakukan untuk membuat BBQ BEEF sendiri, dengan modal 100 ribu sekeluarga kenyang.

Untuk membuat Bulgogi atau Galbi Beef kalian hanya perlu membeli saus dengan rasa yang di inginkan. Jika kalian searching saus bulgogi atau galbi pasti yang banyak tertampil adalah saus Daesang seperti gambar di bawah ini.

SAUS DAESANG (CHUNG JUNG ONE) BEEF BBQ SAUCE MARINADE

Saus di atas adalah saus rasa bulgogi, tapi produk daesang ini juga meluncurkan rasa galbi, spicy dll. Tapi disini saya akan lebih membahas buat yang rasa bulgogi saja ya. Untuk harganya di jual dari harga 30 ribuan keatas tergantung besar kecilnya juga. Untuk harga cukup murah menurut saya. Rasanya juga sangat enak menurut saya, mirip sekali dengan yang di restoran-restoran BBQ Beef, malah lebih enak menurut saya jika di bandingkan beberapa restoran BBQ Beef di beberapa tempat.

Saya beli di online, di toko yang saya beli kebetulan tidak ada keterangan tentang produk ini, jadi saya asal beli aja awalnya, karena banyak sekali muncul di pencarian. Saat barang sudah sampai saya langsung konsumsi, jadi saya bisa merasakannya. Setelah selesai makan barulah saya baca-baca komposisinya. Dan ternyata terdapat alkohol 2,30% di di komposisinya.

SAUS DAESANG (CHUNG JUNG ONE) BEEF BBQ SAUCE MARINADE

Halal / Haram

Setelah saya melihat komposisi, baru saya bolak-balik kemasanya untuk mencari logo halal. Ternyata tidak ada logo halal nya, tapi ada BPOM nya. Setelah kejadian itu saya sudah tidak konsumsi lagi karena sangat meragukan. Saya langsung buka web dari MUI sampai ke hukum-hukumnya dan baca-baca artikel. 

Ini kalau saya tidak salah merangkum ya, intinya jika sesuatu yang di konsumsi dalam jumlah banyak itu memabukkan maka dalam jumlah sedikitpun juga tidak boleh. Tapi beda ya dengan kandungan alkhohol yang memang sudah ada dari sononya, seperti durian, itu tidak lah di larang alias halal. Tapi kalo alkoholkan, untuk jadi sebuah alkohol melewati proses seperti fermentasi kemudian terbentuklah sebuah alkohol, maka alkohol itu tidak boleh di konsumsi karena bisa mabuk jika di konsumsi dalam jumlah banyak. 

Nah itulah rangkumannya mohon di benarkan jika ada yang salah yaa. Tapi untuk memudahkan sebenernya tinggal di lihat aja ada logo halalnya atau enggak, dan kalaupun ada logo halal di barang dan kalian masih ragu tinggal ke web nya MUI dan searching barangnya, bener ga terdaftar halal.

Saya tidak bilang produk ini haram ya, tapi meragukan. Ditambah tidak ada logo halal nya, dan mengandung akohol. Jadi sebaiknya bagi kalian yang muslim jangan di konsumsi. Sebenarnya sangat di sayangkan, karena memang rasanya enak. Tapi kalian tidak perlu khawatir masih ada beberapa produk berlogo halal yang bisa di jadikan pengganti dari saus daesang ini.

Pesan

Ada penyesalah saat saya tahu jika tidak ada lebel halalnya, karena terlalu bersemangat saya langsung asal makan saja. Jadi pesannya terutama buat para penggemar online shop sangat penting mengenali barang yang akan di beli, lebih teliti dan kalo beli makanan pastikan ada lebel halal bagi yang muslim.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SLIME KIT SlimeDong - Paket Pembuat Slime 100% berhasil

Slime merupakan mainan di segala kalangan, entah itu anak-anak maupun orang dewasa. Konon katanya Slime bisa membatu untuk merefleksi otak d...